Pernah dengar pepatah, “Persiapan adalah setengah dari keberhasilan”? Nah, saat membangun rumah, rencana matang bukan lagi pilihan, itu kewajiban. Di bawah ini, semua hal penting tentang persiapan sebelum bangun rumah tersaji untuk Anda, termasuk langkah pertama bangun rumah.
Jadi perhatikan dan terapkan jika Anda mau mewujudkan rumah impian!
Mengapa Persiapan sebelum Membangun Rumah Itu Penting?
Kenapa Anda perlu bersiap dengan matang? Dalam konstruksi rumah, setidaknya ada dua alasan penting yang perlu Anda pahami.
Mencegah Masalah selama Proses Pembangunan
Membangun rumah bisa diibaratkan seperti memasak hidangan spesial. Tanpa persiapan matang, risiko ‘masakan’ gagal, seperti keterlambatan atau pembengkakan biaya, jadi jauh lebih besar.
Memastikan Pembangunan sesuai Anggaran dan Jadwal
Di samping itu, dengan perencanaan yang matang, Anda bisa memastikan pembangunan rumah berjalan lancar. Anggaran tetap aman, proyek pun selesai sesuai jadwal.
Langkah-Langkah Persiapan Membangun Rumah
Sekarang saatnya Anda mencatat apa-apa saja yang harus dipersiapkan sebelum membangun rumah.
1. Menentukan Anggaran dan Biaya (RAB)
Secara sederhana, cara menghitung biaya bangun rumah yang pertama yaitu menyusun budget dengan rapi. Tentukan dulu total biaya bangun rumah, lalu bagi sesuai kebutuhan (material, tenaga kerja, perizinan, dan sedikit cadangan untuk kejutan tak terduga).
2. Memilih Lokasi dan Memastikan Legalitas Tanah
Sudahkah Anda mengecek legalitas tanahnya? Anda harus yakin jika tanah tersebut punya sertifikat lengkap supaya tidak ada masalah di kemudian hari. Agar lebih mantap, lakukan survei langsung ke lokasi.
3. Membuat Desain Rumah yang Sesuai Kebutuhan dan Anggaran
Desain rumah ideal adalah yang sesuai kebutuhan Anda, namun tetap ramah anggaran. Untuk itu, jangan ragu berdiskusi dengan arsitek agar hasil akhirnya sesuai ekspektasi.
4. Mengurus Izin Mendirikan Bangunan (IMB)
Pengurusan IMB bukan formalitas semata. Semua syarat administratif dan teknis wajib terpenuhi. Dengan begitu, IMB keluar tanpa hambatan dan konstruksi bisa segera dimulai.
5. Menentukan Sumber Material Bangunan
Selanjutnya, perhatikan dengan cermat sumber bahan bangunan yang akan digunakan. Luangkan waktu untuk mempelajari cara memilih bahan bangunan yang tepat agar kualitas terjaga. Disarankan bekerja sama dengan supplier terpercaya, namun pastikan stok mereka mencukupi kebutuhan Anda agar tidak terjadi kendala di tengah jalan.
6. Menyusun Rencana Tenaga Kerja
Sampai di tahap ini, sudahkah Anda menentukan jenis tenaga kerja yang dibutuhkan, apakah itu kontraktor, tukang, atau ahli material? Tidak hanya itu, cek keahlian yang dimiliki, sudahkah memenuhi kebutuhan proyek Anda.
7. Memastikan Ketersediaan Alat dan Perlengkapan
Jangan sampai pengadaan alat terlewatkan. Pastikan pula bahwa semuanya berfungsi dengan baik. Rencanakan dengan teliti, agar pembangunan tidak terganggu oleh delay yang sebetulnya bisa Anda cegah.
8. Menyusun Jadwal Proyek yang Realistis
Selanjutnya, buat estimasi waktu yang jelas untuk setiap tahap pembangunan, mulai dari fondasi hingga finishing. Di samping itu, atur pula cadangan waktu, siapa tahu ada kejadian tak terduga yang muncul.
9. Menyusun Rencana Kontinjensi
Bicara mengenai hal-hal tak terduga, keterlambatan material atau cuaca buruk terkadang dapat terjadi. Tapi Anda tidak usah khawatir. Dengan langkah antisipasi yang tepat, proyek hunian idaman Anda tetap bisa berjalan tanpa hambatan.
10. Membuat Rencana Pembayaran untuk Kontraktor dan Pemasok
Sudahkah Anda memikirkan skema pembayaran untuk kontraktor dan pemasok material? Apakah akan berdasarkan tahapan pekerjaan, atau sistem lainnya?
11. Memiliki Dana Cadangan
Satu hal lagi yang harus disiapkan sebelum bangun rumah adalah dana cadangan. Anda dapat mengandalkan dana ini untuk pembengkakan biaya yang bisa muncul kapan saja. Selain itu, Anda pun bisa merasa lebih tenang saat pembangunan berlangsung.
Tips agar Persiapan Pembangunan Rumah Lebih Efektif
Entah itu persiapan bangun rumah sendiri atau proyek konstruksi lain, tiga tips sebelum membangun rumah berikut bisa jadi kunci sukses agar efektif dan efisien.
1. Gunakan Jasa Konsultan Bangunan
Pertama, manfaatkan jasa konsultan atau arsitek dengan jam terbang tinggi. Mereka bisa jadi pemandu kala Anda harus memilih material terbaik sesuai anggaran, sekaligus ketika Anda hendak memperkirakan waktu dan biaya yang diperlukan agar lebih siap menghadapi proses pembangunan.
2. Komunikasikan Rencana dengan Semua Pihak Terkait
Tips berikutnya, pastikan semua orang yang terlibat, termasuk kontraktor dan tenaga kerja, memahami rencana dan timeline pengerjaan. Komunikasi efektif adalah kunci untuk meminimalkan kesalahan yang bisa merugikan.
3. Cek Kembali Semua Persyaratan Perizinan
Ingat, semua izin dan dokumen wajib beres sesuai ketentuan pemerintah daerah. Cek lebih awal agar nantinya tidak ada kendala administratif yang membuat proyek jadi molor.
Sudah mencatat semua persiapan sebelum bangun rumah sesuai daftar di atas? Sekarang waktunya belanja material berkualitas dari Didi Jaya, mitra andalan Anda. Atau, jika Anda butuh jasa konstruksi jempolan, hubungi kami dan kami akan membantu di setiap tahapan proyek Anda!